KURUNGBUKA.com, SERANG – Presiden Rumah Dunia, Abdul Salam Hs, menjadi narasumber dalam kegiatan penutup Magang Pegiat Literasi 2021 yang dilaksanakan oleh Direktorat Pendidikan Masyarakat dan Pendidikan Khusus (PMPK) dan Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (Kemendikbud RI), tepatnya di Rumah Dunia, Ciloang-Kota Serang, Sabtu (21/08/21).

Abdul Salam menyampaikan materi tentang Ragam Kegiatan dan Praktik Baik di Taman Bacaan Masyarakat (TBM). Dalam kesempatan tersebut, ia menerangkan pentingnya kegiatan yang terjadwal dan kreatif.

“Ruh TBM ada pada kegiatan dan program. Semakin banyak kegiatan yang dikelola, semakin panjanglah umur TBM tersebut,” terangnya.

Selain menekankan pada Program Kegiatan, ia juga menegaskan pentingnya Relawan yang militan dan memiliki komitmen dalam praktik-praktik baik untuk masyarakat dan menjaga eksistensi TBM.

“Kekuatan yang pertama ada pada tenaga relawannya. Semakin relawan militan untuk berkomitmen menjalankan kegiatan, semakin mudah TBM tersebut untuk menjalani program-programnya,” tegasnya.

Abdul Salam berharap pegiat Literasi di TBM yang mengikuti Kegiatan Magang Pegiat Literasi di Rumah Dunia tahun ini membawa dan membagikan ilmu dan pengalaman kepada pegiat TBM-nya masing-masing. “Melalui acara ini, saya yakin kalian semua bertambah ilmunya dan bermanfaat untuk ke depannya,” tuturnya. (tfk)