KURUNGBUKA.com, SERANG – (23/11/2023) Penyampaian Visi Misi oleh ketiga calon Dekan FISIP UNTIRTA Periode 2023-2027 dilakukan secara terbuka. Ketiga calon Dekan FISIP UNTIRTA diantaranya, Dr. Rahmi Winangsih, M.Si., Dr. Kandung Sapto Nugroho, M.Si., dan Leo Agustino, M.Si., Ph.D. Acara ini dilakukan dengan dua agenda sekaligus yakni penyampaian visi misi, kemudian dilanjutkan dengan pemungutan suara untuk calon Dekan FISIP 2023-2027.
Acara ini telah diselenggarakan oleh tim panitia pemilihan Dekan FISIP Untirta 2023-2027 pada hari Kamis, 23 November dari pukul 08.00 hingga pukul 12.00 waktu setempat.
Penyampaian visi misi serta pemungutan suara telah dilaksanakan di Ruang Serba Guna Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UNTIRTA, Kampus Sindang sari, Kabupaten Serang, Banten. Acara dimulai dengan penyampaian visi misi masing-masing ketiga calon kandidat terlebih dahulu, karena bersifat terbuka tampak antusiasme dari warga FISIP UNTIRTA menyimak penyampaian visi misi masing-masing kandidat.
Kemudian agenda selanjutnya yakni pemungutan suara untuk calon Dekan FISIP UNTIRTA. Dihadiri oleh Warga FISIP UNTIRTA yang berpartisipasi memberikan hak suaranya dalam pemilihan Dekan FISIP UNTIRTA periode 2023-2027.
Penyampaian visi misi calon Dekan FISIP UNTIRTA berjalan lancar dan khidmat begitupun dengan pemungutan suara berlangsung secara aman dan tertib.
Ketiga calon kandidat memaparkan visi misi nya yang bernilaikan asas JAWARA (Jujur, Amanah, Wibawa, Adil, Religius, Akuntabel). Penyampaian visi misi oleh ketiga kandidat memiliki inti tujuan yang sama yakni mewujudkan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UNTIRTA berskala nasional maupun internasional yang berintegritas, inovatif, adaptif, unggul dan berdaya.
Dr. H. Ahmad Sihabudin. M.Si., selaku Ketua Senat FISIP UNTIRTA berpendapat bahwa ketiga calon kandidat berpeluang menjadi Dekan FISIP UNTIRTA.
“Saya meyakini bahwa para calon Dekan FISIP UNTIRTA mampu membawa FISIP UNTIRTA lebih mau dan pesat dan diharapkan visi misi yang telah dipaparkan dapat terwujud,” ucapnya.
Sistem penjaringan calon Dekan FISIP UNTIRTA terdiri dari suara senat 65% yaitu 10 suara dari senat fakultas. Sementara itu, suara rektor 35% yaitu 5 suara. Perolehan sementara suara dari senator fakultas, Rahmi Winangsih mendapatkan 7 suara, sedangkan Kandung Sapto Nugroho mendapatkan 1 suara, dan Leo Agustino mendapatkan 7 suara. Dalam penentuan terpilihnya Dekan FISIP UNTIRTA 2023-2027 terdapat pada keputusan akhir Rektor Untirta.
Pemilihan Dekan FISIP UNTIRTA 2023-2027 adalah proses pergantian kepemimpinan di FISIP UNTIRTA, membawa kemanfaatan bagi keluarga besar Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik UNTIRTA. Dengan harapan, dalam keputusan akhir penentuan Dekan FISIP UNTIRTA Rektor dapat bersifat objektif, berkeadilan dan mendengarkan aspirasi civitas akademika FISIP UNTIRTA. (adaf/dhe)